Materi Posisi Pengelasan 2F dan 2G Pada Pipa

Posisi pengelasan 2f dan 2g pipa materi dan bahan ajar

Posisi 2F & 2G pada Pipa



PROSEDUR PENGELASAN PIPA POSISI 2F DAN 2G
a. Prosedur Umum ( review )
Secara umum, prosedur-prosedur yang harus dilakukan setiap kali akan, sedang dan setelah pengelasan adalah meliputi hal-hal berikut ini  :
Adanya prosedur pertolongan pertama pada kecelakaan ( P3K ) dan prosedur penanganan kebakaran yang jelas/tertulis.
Periksa sambungan-sambungan kabel las, yaitu dari mesin las ke kabel las dan dari kabel las ke benda kerja / meja las serta sambungan dengan tang elektroda. Harus diyakinkan, bahwa tiap sambungan terpasang secara benar dan rapat.
Periksa saklar sumber tenaga, apakah telah dihidupkan.
Pakai pakaian kerja yang aman.
Berdiri secara seimbang dan dengan keadaan rileks.
Selalu gunakan kaca mata pengaman ( bening ) selama bekerja.
Periksa, apakah penghalang sinar las/ ruang las sudah tertutup secara benar.
Konsentasi dengan pekerjaan.
Setiap gerakan elektroda harus selalu terkontrol.
Tempatkan tang elektroda pada tempat yang aman jika tidak dipakai.
Bersihkan terak dan percikan las sebelum melanjutkan pengelasan berikutnya.
Matikan mesin las bila tidak digunakan.
Jangan meninggalkan tempat kerja dalam keadaan kotor dan kembalikan peralatan yang dipakai pada tempatnya.

b. Posisi Pengelasan pada Pipa ( 2F dan 2G )
1.  Pengelasan Pipa Posisi 2F dan 2G
Pengelasan pipa posisi 2F dan 2G ( posisi sumbu pipa tegak/ vertikal) merupakan pengelasan jalur mendatar ( horizontal ), di mana pipa dapat diputar atau operator las mengikuti kelengkunag pipa ( berputar ).


Posisi pengelasan 2G Pipa adalah posisi pengelasan sambungan tumpul mendatar atau horizontal pada pipa dan dapat diputar.

Untuk Modul yang Lengkapnya : Buka disini.

Untuk Power Point :
Power Point Modul 2F dan 2G Pipa

Video 2F Pada Pipa :

Video 2G Pada Pipa :
Job Sheet :
Job Sheet 2F dan 2G Pipa

Soal Latihan :
Soal Latihan 2F & 2G Pipa

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Modul Pengelasan

POSISI PENGELASAN 1F & 1G PADA PIPA

Materi Posisi Pengelasan 2F dan 2G Pada Pelat